Senin, 24 Februari 2014

PENGERTIAN BOLA KASTI DAN SERTA PELANGGARAN

                    PENGERTIAN BOLA KASTI DAN SERTA PELANGGARAN

(Pengertian Permainan Kasti) – Kasti merupakan salah satu jenis permainan bola kecil beregu. Kasti merupakan bentuk permainan tradisional yang mengutamakan beberapa unsur kekompakan, ketangkasan dan kegembiraan.
Permainan ini biasa dilakukan di lapangan terbuka, pada anak-anak usia sekolah dasar, permainan ini bisa melatih kedisiplinan diri serta memupuk rasa kebersamaan dan solidaritas antar teman. Agar dapat bermain kasti dengan baik kita dituntut memiliki beberapa keterampilan yaitu memukul, melempar, dan menangkap bola serta kemampuan lari.
Kasti dimainkan oleh 2 regu, yaitu regu pemukuldan regu penjaga. Permainan kasti sangat mengandalkan kerjasama pemain dalam satu regu.
Teknik Dasar Permainan Kasti
Agar dapat bermain kasti dengan baik kita dituntut menguasai teknik dasar bermain kasti. Adapun teknik dasar permainan kasti ada 3, yaitu teknik melempar, menangkap, dan memukul bola.
Teknik Melempar Bola
Melempar Bola Menyusur Tanah
Cara melakukan:
  • Bola dipegang pada pangkal ruas jari tangan
  • Posisi badan membungkuk
  • Ayunan lengan belakang ke depan melalui bawah
  • Bola dilempar menyusur tanah ke sasaran
Melempar Bola Mendatar
Cara melakukan:
  • Bola dipegang pada pangkal ruas jari tangan, diantara jari telunjuk, jari tengah, dan jari manis. Sedangkan jari kelingking dan ibu jari mengontrol bola agar tidak jatuh
  • Badan condong ke belakang, ayunan lengan dari bawah ke atas
  • Bola dilempar mendatar setinggi dada ke arah sasaran
Gambar Lapangan Permainan Bola Kasti
Gambar Lapangan Permainan Bola Kasti

Tidak ada komentar:

Posting Komentar